Event Report : Beauty Blogger Gathering with Biokos dan Caring Colours

Haloooo ^^

Kali ini postingan tentang event report lagi yaa..yaitu Beauty Blogger Gathering With Biokos dan Caring Colours yang udah sejak sebulan lalu acaranya (tapi baru diposting sekarang..hehehe *_*). Gathering ini tepatnya diadain pada tanggal 29 Maret 2014 lalu di Outback Steakhouse Kuningan City hosted by Caring Colours dan Biokos, and we had a lot of fun there :)

Acara dimulai pada pukul 11.00 berupa lunch bersama para Beauty Bloggers dan Panitia. Karena kita acaranya di Outback Steakhouse, jadi kebayang dong ya sajiannya apa..yupp..pastinya steak yaa ^^. Appetizernya berupa Creamy Soup, dan Main Course nya bisa dipilih antara Steak Ayam, Daging Sapi atau Salmon. Mine is chicken, called Toowoomba Chicken Steak. Enaak lohh...^^


Setelah acara lunch yang menyenangkan itu, ada surprise nih buat para Beauty Bloggers, karena Ibu D.R (H.C) Martha Tilaar selaku owner dan key person dalam Martha Tilaar Group menyempatkan diri buat datang dan memberikan sedikit introduction speech. Beliau juga menyempatkan diri untuk berfoto bersama Beauty Bloggers di kesempatan tersebut.

Photo taken by Martha Tilaar Group
Nah, setelah surprise menyenangkan dari Ibu D.R (H.C) Martha Tilaar, kita mulai masuk ke acara utama, yaitu Sharing tentang Beautypreneurship oleh Ibu Edwina Waas (Principal of Puspita Martha International Beauty School), Latest Beauty Treatment oleh Ibu Astrid Tilaar (Consulting Doctor di Puspita Martha International Beauty School) serta Beauty Demo and Workshop oleh Toney (Professional Make Up Artist di Puspita Martha International Beauty School). 

Beautypreneurship

Di sesi ini, Ibu Edwina Waas memberikan tambahan knowlegde buat kita yang memiliki passion di dunia beauty, bahwa dengan menekuni dunia beauty dan fashion, kita tidak cuma melulu tentang berdandan untuk diri sendiri melainkan bisa dikembangkan menjadi sebuah bisnis menjanjikan dan memiliki cakupan luas. Bahkan, dunia fashion merupakan salah satu dari 10 pekerjaan yang menjanjikan berdasarkan survey dari Kompas (23/1).

Dalam sejarah Puspita Martha International Beauty School sendiri, misalnya. Tercatat sejak berdirinya di tahun 1970, bahwa sampai saat ini sekolah tersebut sudah meluluskan ratusan Beautypreneurship dari segala jangkauan umur, dari umur 9 tahun sampai dengan 60 tahun! 

Dalam kesempatan itu, dalam sharingnya, Beliau memberikan satu tips yang harus kita pegang dalam sepanjang perjuangan kita menjdai seorang Beautyprenenurship yang sukses, yaitu Knowledge, Passion and Fire


Latest Beauty Treatment

Sesi berikutnya adalah dari dr Astrid Tilaar, dengan topik Latest Beauty Treatment. Disini, beliau menjelaskan mengenai teknologi terbaru dalam skincare treatment, dimana saat ini banyak sekali inovasi baru dalam skincare treatment, mulai dari botox dan filler, nano technology sampai dengan stem cells. Biasanya teknologi ini membutuhkan tindakan tindakan khusus seperti operasi, laser ataupun suntikan.

Selain teknologi seperti tersebut diatas, banyak juga treatment skincare yang menggunakan bahan bahan natural sebagai salah satu ingredients nya. Contoh contoh yang lazim digunakan adalah konsumsi dan penggunaan vitamin E atau vitamin C, Hyaluronic Acid dan lainnya untuk kecantikan. 

Pada intinya, dari beragam jenis treatment tersebut, haruslah memberikan hasil kecantikan natural dan sehat, demikian dr Astrid menutup sesi sharingnya di hari itu.


Setelah dua sesi sharing tersebut, tiba waktunya sesi workshop dan demo :) Sejujurnya, ini pertama kalinya loh aku join dalam beauty workshop, and honestly, I'm really excited about that ^^. Kali ini, acara workshop dibawakan oleh Toney yang merupakan Proffesional Make Up Artist di Puspita Martha International School of Beauty. 

Nah, tapi sebelumnya, kita diajarkan teknik untuk membershikan wajah (facial) menggunakan Biokos Dermabright secara benar dan efektif oleh Ms Azizah, yang merupakan team dari Biokos Martha Tilaar. Teknik ini memungkinkan kita untuk bisa memberihkan wajah secara menyeluruh, sekaligus memperlancar peredaran darah untuk memberikan hasil maksimal.



Dalam kesempatan ini, Toney juga mengajarkan teknik jahit bulu mata yang bersifat temporary. Teknik ini sangat simpel karena hanya membutuhkan sepasang bulu mata dan sebuah lem bulu mata sebagai bahan bahannya, tapi memberikan hasil maksimal.

Gimana sih caranya? 

Jadi, setelah pengaplikasian bulu mata palsu pada mata, dengan menggunakan kuas lem bulu mata, secara hati hati kita merekatkan bulu mata palsu dan asli kita bersama sama. Tunggu sekitar 30 detik dan, TADAAA....kita mendapatkan bulu mata yang lentik dan natural! :)

Nah, tentunya setelah beberapa teknik yang keren dari Ms Azizah dan Toney, agak mubasir donk kalau kita ga selfie :D...disini pula ada satu hal yang bikin antusias bangeet!! Dengan hasil make up yang kita buat dalam workshop ini, harus kita upload ke twitter dengan mention ke @caring_colour dan @biokos_MT dengan hashtag #biocc untuk diikutkan dalam Selfie Contest!!


Daaan, selain Selfie Contest, ada juga hadiah buat bloggers yang paling banyak mereport acara gathering ini ke twitter dengan hashtag #biocc. Tentu saja, hal ini membutuhkan kelincahan dan ketrampilan tiada tara dari jari jari tangan kita yaa ^^

Setelah acara berakhir, para bloggers diberi hadiah cantik berupa goodie bag berisikan macam macam produk dari Martha Tilaar Group, dan tak lupa berfoto bersama :) Sayangnya di acara ini aku ga bawa kamera, jadi terpaksa berpuas diri dengan foto dari hp aja.

Photo taken by Martha Tilaar Group

Terimakasih untuk Martha Tilaar Group, BiokosCaring Colours dan Outback Steakhouse Kuningan City  for this AWESOME Gathering :)

And thankyou too for reading my post!
1 comment on "Event Report : Beauty Blogger Gathering with Biokos dan Caring Colours"
  1. Seems like fun...
    Iri deh kalau ada ngumpul2 gitu. hikshikshisk

    Main-main ke blog aku yah.... Ada postingan tentang style dan makeup Grunge. Tentu aja ada sejarahnya... hehehehe....
    http://plumblush.blogspot.com/2014/04/look-grunge-princess-bottom-heavy.html

    -MissPlum-

    ReplyDelete

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9